Home » » Gold 25/03/14

Gold 25/03/14



Emas rebound dari level terendahnya dalam lebih dari empat pekan seiring beberapa kekuatan terkemuka di dunia industri terancam oleh sanksi lebih lanjut yang untuk mencegah Rusia menyerang bagian Ukraina lebih lanjut, yang telah meningkatkan permintaan untuk aset safe haven.

Emas pada hari ini menguat sebesar 0.3% menjadi $1.313/onz dan saat ini bergerak di kisaran $1.311 pada pukul 08.20 wib. Harga emas turun menjadi $1.308 kemarin, yang merupakan level terendah sejak 20 Februari atas ekspektasi bahwa suku bunga akan di atur naik seiring pulihnya AS.

Pertemuan untuk pertama kalinya sejak aneksasi Crimea oleh Rusia pada pekan lalu, para pemimpin G7 mengatakan bahwa mereka tidak akan menghadiri pertemuan yang di rencanakan G-8 yang telah di tetapkan untuk Sochi, dan sebagai gantinya mereka akan mengadakan pertemuan sendiri pada bulan Juni diBrussels. Emas menguat sebesar 8.8% pada tahun ini atas tanda-tanda goyahnya ekonomi global dan konfrontasi paling serius antara Moskow dan AS serta sekutunya sejak runtuhnya Uni Soviet.

“Saya tidak data melihat petunjuk lainnya untuk emas selain bergerak lebih tinggi karena situasi ini tidak akan selesai dengan sendirinya dalam waktu dekat,” kata Gavin Wendt, pendiri dan analis sumber daya alam senior di Mine Life Pty di Sydney. “Ini tidak akan selesai dalam waktu dekat dan dapat menyebar ke wilayah lainnya di Ukraina.”

Kepemilikan investasi di SPDR Gold Trust, yang merupakan bursa terbesar yang memperdagangkan emas, naik sebesar 0.6% menjadi 821.47 metrik ton kemarin, itu merupakan level tertinggi sejak 13 Desember, berdasarkan data dari situs keuangan.

Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2013. Alternatif Bisnis - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger